Puskesmas Kubu melakukan kaji banding dilingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya yang telah menerapkan Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP).
Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP) merupakan program prioritas nasional melalui pendekatan layanan dengan siklus hidup yang menjangkau kepada seluruh sasaran penduduk di wilayah kerja puskesmas Kubu.
Dari kegiatan ini Puskesmas Kubu memiliki gambaran tentang penerapan ILP di lingkungan Puskesmas Kubu yang akan berlangsung pada tahun 2024 ini, yang membagi setiap pelayanan berdasarkan klaster.
Pelaksanaan kaji banding ini diharapkan dapat memberikan gambaran efektivitas pelaksanaan ILP pada Puskesmas Kubu.
Dalam kegiatan ini di turut di hadiri oleh Kepala Puskesmas Kubu, Bapak Samsul Hadi, A. Md, Kep, SE dan tim.